MAHASISWA UGM KKN DI BOROBUDUR


Created At : 2017-06-12 05:51:40 Oleh : fatahdijava Berita / Artikel Dibaca : 188

Borobudur.
Universitas Gajah Mada Yogyakarta kembali mengirimkan mahasiswanya untuk kegiatan KKN di Kecamatan Borobudur Magelang. Kedatangan mahasiswa KKN-UGM tersebut diterima Camat Borobudur di aula BPLLKMD, Sabtu, (10/6/2017).
Dua puluh lima mahasiswa tersebut berasal dari berbagai program studi dan akan melaksanakan KKN selama 7 minggu, mulai tanggal 10 Juni hingga 4 Agustus 2017.
Stedi Wardoyo, SS.MA, Dosen Pembimbing Lapangan yang menemani mereka saat diterima oleh Camat, mengatakan bahwa KKN kali ini bertema Pemberdayaan Potensi Pariwisata di Desa Borobudur dan Wanurejo. UGM menjadi pioneer program KKN tematik dan merupakan salah satu syarat wajib kelulusan dalam program studi di UGM.
25 mahasiswa UGM diterima Camat Borobudur

Enjoy KKN di Borobudur
Camat Borobudur, Nanda Cahyadi Pribadi, AP, M.Si mengapresiasi kepercayaan dari UGM yang telah menetapkan  Kec. Borobudur sebagai salah satu lokasi KKN. Dalam arahannya, secara sekilas memaparkan tentang kondisi pemerintahan dan masyarakat Borobudur. Camat menyampaikan bahwa dalam 2 tahun terakhir ini pemerintah dan masyarakat desa se Kecamatan Borobudur tengah gumregah (bersemangat) menata diri dalam pengembangan pariwisata.Terlebih dengan adanya program dari Kementrian BUMN di Kecamatan Borobudur yang bertajuk  BUMN Hadir Untuk Negeri. Satu Desa didampingi satu BUMN dalam pengembangan balai ekonomi desa (Balkondes) dan homstay . www.balkondesborobudur.com
Secara khusus kepada mahasiswa Camat berpesan agar program KKN yang disusun bisa sinergis dengan kredo / mind set  dari program desa.

“Nikmati waktu KKN di Borobudur dengan enjoy..sisihkan dan luangkan waktu untuk mengunjungi obyek wisata di sekeliling Borobudur,    antara lain Punthuk Setumbu, Mongkrong, Gereja Ayam, Sukmojoyo,  Watu Kendil, dan lain-lain. ” kata Camat berpromosi.
“Segera menyesuaikan diri ajur ajer dengan masyarakat di semua lapisan.  Dengan indikator  masyarakat  akan menangis ketika pamitan dengan  mereka .” tambahnya.
GALERI FOTO

Agenda

Upacara HUT RI ke-78 Tingkat Kecamatan Borobudur
Kamis, 17 Agustus 2023